Artikel, Strength Exercises
Manfaat Squat yang Tak Banyak Diketahui
Anda tidak punya cukup waktu untuk latihan? Eits, itu bukan alasan tepat untuk tidak melakukan latihan dan mengetahui manfaat squat ini.
Kini sudah banyak latihan singkat dengan manfaat maksimal, salah satunya adalah manfaat squat untuk paha.
Squat ini akan sangat terasa jika gerakan dilakukan dengan tepat.
Istimewanya lagi, squat termasuk latihan yang fleksibel, bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.
Gerakannya pun sederhana. Yaitu, membuka kaki selebar bahu, kemudian memosisikan tubuh dengan sudut 90 derajat (seolah sedang duduk di kursi), tahan dan lakukan repetisi. Gerakan ini bisa dilakukan oleh pria mau pun perempuan.
Lalu, apa saja sih manfaat squat untuk perempuan maupun pria? Simak selengkapnya di pembahasan berikut ini ya!
Lihat: Cara Latihan Squat Jump
Manfaat Gerakan Squat untuk Kesehatan
Gerakannya yang sederhana dan fleksibel membuat squat mudah diterapkan. Manfaatnya pun tidak main-main.
Berikut beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan jika melakukan gerakan squat dengan benar dan rutin:
-
Manfaat Squad: Efektif membakar kalori
Squat terkenal dengan kemampuan untuk membakar kalori dalam tubuh, utamanya di area perut dan pinggang.
Jika dilakukan dengan tepat dan rutin, lemak mengganggu di area perut dan pinggangmu bisa terbakar dengan cepat.
Untuk mendapat hasil yang optimal, lakukan gerakan squat setiap pagi dan sore selama 10-15 menit. Semakin rutin dilakukan, maka manfaat yang diberikan pun akan semakin cepat terasa.
-
Manfaat Squat: Mengurangi terjadinya cedera
Mungkin tidak sedikit yang berpikir bahwa jenis latihan pliometrik seperti squat itu tidak baik bagi lutut. Sebaliknya, faktanya pliometrik justru dimaksudkan untuk mengurangi cedera pada lutut.
Tak banyak yang tahu, squat merupakan latihan dasar yang digunakan dalam latihan. Hal itu dimaksudkan untuk mengurangi risiko cedera saat melakukan aktivitas latihan.
Bagaimana bisa? Sebab, squat memiliki manfaat untuk memperkuat otot, sehingga risiko mengalami cedera juga akan semakin berkurang dan bisa melakukan latihan dengan nyaman.
Manfaat squat pada akhirnya ialah bisa mendukung lutut dan bagian tubuh lain dalam meningkatkan komunikasi antara saraf dan otot yang terdapat di dalamnya.
-
Manfaat Squat: Mengencangkan bokong dan paha
Manfaat squat untuk perempuan ini sudah umum diketahui. Umumnya, perempuan memang ingin memiliki bentuk paha dan bokong yang indah.
Banyak upaya yang dapat dilakukan, termasuk rutin melakukan squat.
Melakukan kegiatan sederhana ini nyatanya memang bisa membuat lemak yang tertimbun di bagian bokong dan paha akan terkikis dan membuatnya menjadi lebih kencang.
Keistimewaan squat lain yaitu bisa mengencangkan perut dan pinggang.
Tentunya, tidak cukup dengan latihan saja, agar mendapat hasil yang maksimal, kamu juga perlu mengimbanginya dengan penerapan pola hidup dan makan yang sehat.
Baca juga Cara dan Latihan Otot Panggul.
-
Manfaat Squat: Membantu memperbaiki postur tubuh
Menghabiskan waktu selama 8 jam duduk saat bekerja tak jarang membuat postur tubuh seseorang menjadi kurang bagus.
Tapi, Anda tetap bisa bekerja tanpa was-was postur tubuh kurang ideal dengan melakukan squat. Misalnya dengan squat jump.
-
Menjaga kesehatan jantung
Manfaat squat untuk paha memang sudah umum, tapi tahukah Anda bahwa squat juga bermanfaat untuk kesehatan jantung?
Adanya gerakan dinamis selama melakukan squat akan membantu meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular. Hal ini nantinya pun akan memberikan manfaat lain, seperti melatih kekuatan otot dan membakar banyak kalori.
-
Meningkatkan keseimbangan tubuh
Gerakan squat berfokus pada otot bagian bawah. Itulah mengapa jika kamu melakukan squat dengan rutin akan membantumu untuk menjaga keseimbangan tubuh.
Misalnya saat kamu berada di posisi setengah jongkok.
Di awal latihan, mungkin tubuh bagian bawah akan merasa beban yang berat.
Namun, dengan latihan yang dilakukan berulang, otot bagian bawah tubuh akan lebih seimbang. Hal ini tentu akan menunjang aktivitas kamu setiap harinya.
Cek juga: Paket Home Gym Magnus Squat Stand.
-
Menjaga kekuatan pada lansia
Manfaat squat tidak hanya dirasakan oleh kaum usia produktif. Latihan ini juga berguna untuk orang berusia lanjut.
Terdapat sebuah studi yang menunjukkan bahwa latihan kekuatan seperti squat sangat penting untuk menjaga fungsionalitas beberapa bagian tubuh.
-
Mempercepat metabolisme
Metabolisme yang lancar merupakan salah satu cara untuk melindungi tubuh dari berbagai macam penyakit. Salah satunya dengan cara latihan squat.
Gerakan yang dilakukan saat squat mampu meningkatkan proses metabolisme. Dengan begitu, pencernaan menjadi lebih lancar dan racun yang yang ada di dalam tubuh bisa keluar dengan lebih baik.
Tak hanya itu, squat juga menjadi pemicu tubuh dalam melepaskan hormon pertumbuhan, meningkatkan sensitivitas insulin, serta massa otot.
Dampak baiknya, tubuh bisa lebih tahan terhadap penyakt kardiovaskular.
-
Meningkatkan vitalitas pria
Tak banyak orang yang tahu, squat dipercaya bisa meningkatkan vitalitas pria.
Sebab, gerakan yang dilakukan bisa meningkatkan produksi sperma dan hormon testosteron.
Manfaat squat untuk pria ini sangat cocok untuk mereka yang memiliki gangguan seksual.
Tips Penting Sebelum Melakukan Squat
Itulah 9 manfaat squat yang bisa Anda dapatkan jika dilakukan dengan rutin dan gerakan yang tepat.
Namun, sebelum melakukannya, alangkah baiknya perhatikan tips berikut ini terlebih dahulu:
- Lakukan pemanasan terlebih dahulu, seperti jalan cepat atau jogging;
- Pemilihan tempat perlu dilakukan dengan baik. Carilah tempat yang rata dan lembut; dan
- Hindari intensitas latihan setiap hari.
Jika masih ragu, Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter untuk menghindari masalah persendian serta memaksimalkan squat yang akan didapatkan. Selamat mencoba!
Panduan Membuat Home Gym
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!
The Blog
Kumpulan artikel fitness, kebugaran, dan tips.
Baca Semua artikelArtikel
Gym untuk Pemula & Rekomendasi Programnya
Artikel
Latihan untuk Memperbaiki Postur Tubuh
Artikel Functional Fitness
Functional Training: Prinsip Dasar, Manfaat, dan Contohnya
Artikel
Ragam Latihan Otot Paha di Rumah dan Gym
Artikel
Core Training Serta Fungsi dan Caranya
Artikel
Mengenal Teknik dan Manfaat Meditasi
Artikel
Cara Mudah Membentuk Otot Lengan
All In One Machine Artikel
All in One Gym MAGNUS FT-100 yang Anti Ribet