Keseruan MAGNUS Fitness Battle 2019 di GOIFEX

Fitness Battle Goifex

Tanggal 23-25 Mei 2019 yang lalu, GymFitnessIndo melalui salah satu brand-nya MAGNUS, mengadakan sebuah event Fitness Battle 2019 hasil kolaborasi dengan GOIFEX, sebuah event pameran alat olahraga terbesar di Indonesia. Berlokasi di Jakarta Convention Center, acara tersebut merupakan sebuah wadah bagi para pecinta olahraga crossfit training yang berasal dari Jabodetabek untuk berkompetisi, dan tentunya terdapat hadiah bagi para pemenang.

 

 

Nah, gimana keseruan kompetisi tersebut? Berikut liputan tim GFI pada saat acara berlangsung.

Kompetisi Fitness Battle 2019 ini berlangsung selama dua hari penuh dan terdiri atas 3 babak di hari pertama, dan babak terakhir di hari kedua.

Hari Pertama

“Tower of Hanoi”, dalam babak ini para peserta diharuskan berlari estafet dan mengatur ulang plat beban (weight plates) hingga berurutan. Kemudian dilanjutkan babak kedua dimana tim harus melakukan gerakan koordinasi plate shoulder to overhead yang dilanjutkan dengan overhead walking lunges sebanyak 3 ronde, dan dilanjutkan dengan mencari beban terberat pada gerakan strict press. Sementara, babak terakhir di hari pertama ini, adalah partner deadlift, burpee over partner plank, dan partner pistol squat.

Hari Kedua

Hari kedua acara Fitness Battle 2019 menjadi semakin seru dan meriah. Tiap tim berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan poin karena hari kedua merupakan penentuan pemenang. Sorak sorai dukungan penonton bagi tim favoritnya semakin menambah kemeriahan Fitness Battle 2019 ini.

 

Bagaimana tidak, kompetisi seperti ini membutuhkan kekuatan dan kecepatan para peserta menjadi daya tarik tersendiri bagi para penonton. Tak jarang pula para pendukung terlihat tegang saat tim favoritnya beraksi. Pun sebaliknya, tim peserta menjadi lebih semangat untuk berkompetisi dan memenangkan Fitness Battle 2019.

Terlihat dengan ketatnya perolehan poin antara tim Garuda Udah Lama, Garuda X Force, dan perwakilan Bengkel Strength and Conditioning.

Babak keempat dimulai dengan “Hells Square”, yaitu 70 air squat, 50 Kb Swing, 30 Barbell Thruster dan istirahat. Kemudian dilanjutkan dengan “Team Triplet” training, yaitu 3 orang memegang barbell di posisi front rack, overhead dan deadlift lalu satu orang lainnya harus menyelesaikan lompat tali 200x, 100x sit up dan 75x hand release push up.

Akhirnya, kompetisi MAGNUS Fitness Battle 2019 ini dimenangkan oleh perwakilan dari Bengkel Strength and Conditioning, dan diikuti oleh Garuda udah lama dan Garuda X Force di posisi ketiga.

***

MAGNUS dan Goifex Fitness Battle

GymFitnessIndo sangat senang dapat berpartisipasi dalam event Fitness Battle 2019 ini dan memberikan pengalaman berharga bagi setiap pecinta crossfit. Terlebih, dapat membuktikan kenyamanan peralatan MAGNUS seperti Kettlebell, Barbell, Weight Plates, Squat Stand, dan lainnya.

GymFitnessIndo selalu mengadakan acara-acara menarik seperti Fitness Battle 2019 tersebut. Agar Anda selalu update mengenai kegiatan terkini dari GymFitnessIndo silahkan follow dan cek akun Instagram @gymfitnessindo dan @magnus.id

Panduan Membuat Home Gym

Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!