7 Contoh Latihan Daya Tahan Tubuh

Running latihan daya tahan

Tubuh kita memiliki kebutuhan akan bentuk latihan daya tahan yang berbeda-beda. Hal ini bisa dipengaruhi oleh gender, usia, maupun lifestyle.

Berbeda dari latihan kekuatan otot, latihan memperkuat ketahanan tubuh ini tidak mengakibatkan seseorang kelelahan yang parah.

Fokus utama dari latihannya adalah meningkatkan fungsi sistem pernapasan juga irama jantung.

Jadi jangan terkejut jika Anda menemukan seseorang yang rutin melakukan endurance exercise memiliki jantung dan paru-paru yang lebih sehat.

Contoh Latihan Daya Tahan Tubuh

Ingin memiliki jantung dan paru-paru yang sehat di usia lanjut?

Selain menjaga asupan nutrisi, cobalah untuk meluangkan sedikit waktu Anda melakukan satu atau sejumlah latihan berikut ini:

  1. Bersepeda

    Tren olahraga bersepeda sebenarnya sudah ada sejak lama dan masih tetap bertahan sampai sekarang.

    Ada banyak sekali kelebihan olahraga bersepeda, entah untuk kesehatan fisik maupun mental.

    Melalui bersepeda, Anda bisa menambah banyak teman atau mengunjungi berbagai tempat baru yang menarik.

    Selain baik untuk daya tahan tubuh, bersepeda juga efektif untuk melatih otot kaki.

    Ingin bersepeda meski sedang di rumah? Solusinya gunakanlah mesin sepeda statis. Anda bisa membeli mesin sepeda tersebut kemudian menggunakanya secara rutin sesuai kebutuhan.

    Cek juga: VORTEX V700 SPIN BIKE

  2. Skipping

    Contoh latihan daya tahan tubuh yang tidak kalah bagusnya adalah skipping.

    Berlatih menggunakan tali ini akan membantu Anda membakar lemak sekaligus melatih pernapasan.

    skipping juga termasuk olahraga sederhana yang bisa Anda lakukan di rumah.

    Bila belum memiliki peralatannya, Anda bisa melakukan skipping manual tanpa tali.

    Lakukan gerakan melompat dengan irama yang sama selama beberapa menit.

    Mengingat skipping termasuk olahraga simpel untuk hasil terbaik lakukan variasi endurance workout lainnya.

  3. Berenang

    Ingin mencoba latihan di air, mengapa tidak? Anda bisa menambahkan berenang sebagai agenda olahraga menjaga daya tahan tubuh.

    Latihan ini tidak hanya membutuhkan koordinasi dan keseimbangan tapi juga stamina.

    Tanpa stamina yang kuat, sulit bagi seseorang untuk bertahan berenang dalam jangka waktu lama.

    Sebelum berenang biasakan untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pemanasan ini baik untuk menghindar kram pada kaki yang bisa sangat berbahaya terhadap keselamatan Anda.

    Berenang latihan endurance

  4. Aerobik

    Bentuk latihan daya tahan sangat beragam. Salah satu yang terbaik adalah aerobik.

    Latihan ini memang lebih banyak digandrungi perempuan tapi beberapa tahun ini banyak juga pria yang mendaftar kelas aerobik.

    Aerobik merupakan latihan yang mengombinasikan antara gerakan olahraga dengan tarian.

    Beberapa kelas aerobik bahkan menggunakan lagu-lagu modern sebagai lagu pengiringnya.

    Selain mendaftar pada kelas aerobik, Anda bisa berlatih sendiri di rumah menggunakan video tutorial yang tersedia.

    Cek juga: PAKET HOME GYM MAGNUS POWER RACK X2

  5. Jogging 

    Selain jalan kaki, melakukan jogging juga termasuk latihan olahraga daya tahan tubuh.

    Bila Anda membutuhkan sedikitnya 20 menit untuk berjalan kaki maka jogging bisa dilakukan minimal 10 menit saja.

    Latihan ini tidak hanya melatih kekuatan otot kaki tapi juga mengandalkan sistem pernapasan. Mereka yang sudah sangat pro dalam cabang olahraga ini umumnya mampu melakukan jogging lebih dari 30 menit per sesi latihannya.

  6. Olahraga Permainan

    Masih adakah  bentuk latihan daya tahan tubuh? Jawabannya masih banyak termasuk olahraga permainan.

    Di dunia ini, terdapat banyak sekali olahraga permainan yang bagus untuk meningkatkan kekuatan fisik Anda seperti sepak bola, basket hingga tenis.

    Agar fisik Anda tetap sehat dan segar setiap saat pilih salah satu dari cabang olahraga tersebut. Ketiga olahraga yang telah kami sebutkan sebelumnya, masing-masing membutuhkan koordinasi tim yang hebat.

  7. Yoga/Pilates

    Dan rekomendasi latihan terakhir adalah yoga atau pilates.

    Gerakan yang terdapat pada yoga atau pilates umumnya membantu melatih keseimbangan namun tidak menutup kemungkinan juga efektif untuk perkuat imunitas Anda.

    Berbagai gerakan yoga atau pilates membutuhkan kekuatan fisik bukan hanya kelenturan saja.

    Jika Anda tertarik melakukan latihan daya tahan tubuh tapi sedang malas mencoba keenam latihan di atas, maka cobalah latihan pilates atau yoga.

    Yoga strength training

Tips Meningkatkan Daya Tahan Tubuh serta Memperkuat Imunitas

Di musim hujan risiko seseorang terserang penyakit jauh lebih tinggi terutama flu, pilek dan batuk.

Hindari berbagai kemungkinan penyakit menyerang dengan menjaga daya tahan tubuh. Mau tahu bagaimana caranya? Yuk simak selengkapnya berikut:

  1. Melakukan Latihan Endurance Tubuh Secara Rutin

    Pertama, lakukanlah berbagai latihan olahraga daya tahan tubuh sebagaimana yang telah kami sampaikan sebelumnya.

    Menjaga tubuh tetap bergerak akan membantu  pembakaran lemak otomatis tubuh akan terhindar dari obesitas.

    Sudah menjadi rahasia umum jika obesitas merupakan penyebab masalah kesehatan serius seperti diabetes atau hipertensi.

    Agar terhindar dari resiko penyakit tersebut, lakukan latihan perkuat imunitas secara teratur.

    Bila tidak sempat bersepeda, Anda bisa melakukan jogging di atas treadmill atau cukup skipping saja.

  2. Tambah Asupan Vitamin C

    Contoh latihan olahraga daya tahan telah kami uraikan dengan jelas dan lengkap pada pembahasan sebelumnya.

    Supaya daya tahan tubuh semakin mantap, berolahraga, lantas imbangi dengan mengonsumsi vitamin C yang cukup.

    Vitamin C bisa Anda dapatkan dari mana saja. Entah itu konsumsi sayur, buah-buahan maupun multivitamin.

    Ada pun jenis buah kaya vitamin C antara lain jeruk lemon, buah beri, buah kiwi, dan sebagainya.

    Baca juga: Rekomendasi Gym dan Personal Trainer di Jakarta

  3. Jaga Kesehatan Mental

    Penyakit tidak hanya menyerang fisik manusia saja. Beberapa orang bahkan kehilangan kebugaran fisiknya akibat mengalami penyakit mental yang parah. Solusi menghindari kondisi tersebut adalah menjaga kesehatan mental.

    Bagaimana caranya? Pertama, Anda bisa berkonsultasi ke psikolog atau psikiater.

    Jika Anda merasa perlu untuk berlibur, pergilah dan lakukan aktivitas yang Anda sukai.

    Keduanya bisa menjadi solusi terbaik untuk meredakan kepenatan atau stress sekaligus memperbaiki mood dan kesehatan mental Anda.

    Mereka yang memiliki penyakit mental juga dianjurkan untuk rutin berolahraga. Tidak perlu melakukan olahraga berat cukup berjalan kaki atau bersepeda.

    Contoh latihan daya tahan

  4. Banyak Istirahat dan Jauhi Rokok

    Seseorang bisa sakit karena beberapa hal, salah satunya kurang istirahat.

    Melakukan berbagai latihan fisik untuk meningkatkan daya tahan tubuh pun percuma jika Anda tidak beristirahat selama 8 jam setiap harinya.

    Kondisi bisa semakin parah jika Anda juga rutin mengonsumsi rokok dan alkohol.

    Daripada merokok, kami anjurkan untuk mengonsumsi permen karet sebagai penggantinya.

    Rasa permen karet yang manis akan membuat mulut Anda tidak lagi terasa asam.

Demikianlah sedikit informasi yang bisa kami berikan pada Anda mengenai latihan daya tahan tubuh.

Terlepas dari aktivitas sehari-hari yang berat dan padat, usahakanlah untuk rutin melakukan satu atau beberapa latihan tersebut.

Panduan Membuat Home Gym

Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!