Artikel
Apa Itu High Intensity Interval Training?
Anda suka olahraga dengan gerakan yang bervariasi? Anda pasti pernah mendengar tentang high intensity interval training.
Bagi masyarakat awam terutama yang jarang berolahraga istilah tersebut bisa saja terdengar asing di telinga padahal metode latihan tersebut sangat akrab, contohnya treadmill HIIT.
Olahraga menggunakan treadmill sejak dulu sampai sekarang masih sangat disukai terutama oleh masyarakat urban.
Treadmill menjadi pilihan terbaiki bagi mereka yang lebih suka melakukan olahraga dalam ruangan.
Apa Itu High Intensity Interval Training?
HIIT atau high intensity interval training adalah sejenis metode latihan yang latihan kardio yang dilakukan dalam waktu yang singkat.
Latihan ini cocok untuk Anda dengan jam kerja padat. Mengapa demikian? Latihan HIIT hanya membutuhkan waktu maksimal 30 menit saja.
Jadi dalam 30 menit tersebut, tubuh Anda akan benar-benar bekerja keras untuk membakar lemak.
Menariknya lagi, proses pembakaran lemak masih tetap berjalan meski workout sudah selesai.
HIIT merupakan latihan kardio. Ada banyak jenis latihan yang bisa Anda lakukan baik di rumah atau fitness center.
Sebagai penunjang latihan, Anda bisa membeli beberapa peralatan olahraga seperti sepeda statis, sepeda biasa atau treadmill.
Peralatan olahraga dapat membantu Anda mendapatkan hasil optimal dari HIIT, apalagi jika Anda bermaksud menjadikan latihan ini sebagai olahraga utama.
Agar pengalaman belanja menyenangkan, pilih alat olahraga terbaik dan berkualitas.
Gerakan High Intensity Interval Training
Beberapa orang umumnya melakukan HIIT dengan melakukan satu jenis gerakan tapi tidak sedikit juga yang suka mengombinasikannya.
Supaya lebih memahami HIIT, yuk simak macam-macam gerakan latihannya berikut.
-
Berjalan
Anda yang tidak terbiasa workout namun ingin melakukan HIIT, mengapa tidak?
Kuncinya hanya perlu semangat dan konsistensi supaya semangat tidak gampang kendor dan patah semangat pasca latihan.
Daripada mencoba HIIT selama 30 menit, lakukan latihan minimal selama 10 menit dulu supaya tubuh Anda tidak shock akibat terlalu banyak bergerak.
Salah satu gerakan latihan yang paling sesuai untuk pemula adalah berjalan.
Kombinasikan antara jalan santai dengan jalan cepat agar pernapasan Anda lebih terkontrol.
Contohnya, Anda berjalan cepat selama satu menit, lalu imbangi dengan jalan santai dalam hitungan yang sama. Lakukan terus hingga Anda berjalan selama 10 menit.
Agar hasilnya baik, lakukan terus HIIT ini sebanyak 4 kali dalam sepekan.
Saat tubuh mulai terbiasa dengan ritme latihannya, Anda bisa meningkatkan durasi menjadi 15 menit dan maksimal 30 menit.
-
Jogging
Latihan selanjutnya adalah jogging. Berbeda dari berjalan, jogging memiliki irama gerakan lebih konstan dan cepat meski tidak secepat sprint.
Untuk hasil maksimal usahakan jogging minimal selama 10 menit.
Bagaimana panduan high intensity interval training jogging yang tepat?
Anda bisa sprint minimal selama 15 detik lamanya. Kemudian kombinasikan dengan jalan santai atau jogging selama 60-120 detik.
Latihan kardio ini tidak akan membuat tubuh Anda gampang shock dan lelah tapi efektif untuk membakar lemak.
Baca juga: 12 Olahraga Penurun Berat Badan yang Efektif
-
Plank Walk
Bagi beberapa orang melakukan plank membutuhkan kerja keras yang sangat tinggi apalagi jika punya masalah berat badan.
Plank mungkin terlihat sederhana tapi gerakan ini membutuhkan koordinasi dan keseimbangan yang baik.
Apa bedanya plank dengan plank walk?
Gerakan plank walk jauh lebih sulit karena tubuh tidak hanya bertahan dalam satu posisi tapi juga bergerak.
Untuk melakukan latihan ini, posisikan tubuh dalam posisi push up kemudian gerakan tangan Anda hingga membentuk posisi plank.
Lakukan gerakan tersebut secara berulang-ulang sampai program high intensity interval training selesai.
-
Bersepeda
Ingin level HIIT yang lebih tinggi dari ketiga gerakan sebelumnya? Kami merekomendasikan Anda untuk mecoba bersepeda.
Bersepeda tidak hanya baik untuk menjaga kesehatan tubuh tapi juga bagus untuk memperbaiki mood.
Sama seperti latihan berjalan atau jogging, durasi HIIT bersepeda minimal 10 menit.
Dalam kurun waktu tersebut Anda harus fokus dengan kecepatan saat bersepeda.
Silakan Anda bersepeda dengan kecepatan 20 km /jam selama 120 detik kemudian lanjutkan dengan meningkatkan kecepatan menjadi 30 km /jam selama setengah menit.
Cara ini tidak rumit sama sekali bukan? Anda juga bisa melakukannya baik di rumah menggunakan sepeda statis atau di luar rumah dengan sepeda biasa.
-
Treadmill HIIT
Banyak yang bilang latihan kardio menggunakan treadmill jauh lebih efektif untuk menurunkan berat badan daripada jenis workout lainnya.
Terlepas benar atau tidaknya, latihan HIIT menggunakan treadmill ternyata cukup digandrungi di Indonesia.
Jenis gerakan latihannya pun sangat banyak seperti the speed endurance workout, sprint workout atau latihan selama 30 menit.
Anda hanya perlu menyesuaikan jenis latihan dengan kebutuhan dan tujuan berolahraga.
Contohnya sprint workout. Anda yang ingin melakukan latihan ini wajib melakukan pemanasan yakni jogging atau berjalan di atas treadmill selama 5-10 menit kemudian lari sprint selama 15 detik.
Sebelum kembali pada sprint, istirahatkan jantung Anda dengan jalan santai selama 2 menit.
Lakukan terus latihan selama 20-30 menit lamanya dan jangan lupa untuk melakukan pemanasan selama 5 menit di akhir.
Cek juga: Freeform F20 Treadmill
-
Mountain Climbers
Gerakan HIIT sederhana berikutnya adalah mountain climbers.
Latihan ini membutuhkan konsentrasi yang tinggi berikut keseimbangan.
Pertama-tama ambilah posisi push up kemudian angkat kaki kanan ke depan dan ganti dengan kaki kiri. Semakin cepat Anda menggerakan kaki maka semakin baik.
Meski terkesan mudah dan simpel, mountain climbers ternyata tidak bisa dilakukan dengan mudah oleh semua orang.
Sebagai pemula, Anda bisa mencoba mountain climbers selama beberapa menit kemudian kombinasikan dengan gerakan HIIT lainnya.
-
Squat Jump
Apa metode high intensity interval training yang telah kami sebutkan sebelumnya masih kurang?
Jika ya, maka kombinasikan latihan HIIT dengan melakukan squat jump. squat jump tidak hanya baik untuk membakar lemak tapi juga efektif untuk memperpanjang usia.
Lakukan HIIT squat jump dengan mengombinasikannya bersama jalan kaki.
Anda hanya perlu melakukan gerakan squat jump seperti biasanya maksimal selama 90 detik kemudian lanjutkan dengan berjalan kaki minimal 25 detik.
Lakukan dua gerakan tersebut secara berulang-ulang hingga hitungan mencapai 10 menit.
Manfaat Melakukan HIIT
Supaya Anda lebih yakin untuk mencoba high intensity interval training, simak macam-macam kelebihan melakukan program tersebut di bawah ini:
-
Karena termasuk latihan kardio, mau sebentar atau lama HIIT yang Anda lakukan dengan benar akan membantu pembakaran lemak atau kalori.
Hasilnya, berat badan Anda akan berangsur-angsur turun selama konsisten melakukan latihannya.
Anda juga bisa memilih gerakan HIIT sesuai kebutuhan.
Bila masih pemula ada baiknya pilih berjalan atau jogging saja sementara untuk level ahli bisa mengombinasikan berbagai gerakan HIIT dengan mudah dan terampil.
-
Menjaga Kesehatan Mental
Saat berolahraga bukan hanya tubuh saja yang menjadi lebih sehat, mental Anda pun ikut membaik.
Olahraga kardio membantu Anda lebih fokus pada satu kegiatan sehingga mengesampingkan masalah lainnya.
Semakin sering Anda bergerak dan berlatih semakin baik juga untuk kesehatan mental Anda.
Percaya atau tidak, berolahraga membantu Anda melepaskan kepenatan dan stress akibat lelah bekerja atau persoalan lainnya.
Cek juga: FREE FORM R2000 ROWING MACHINE
-
Membuat Jantung Lebih Sehat
Saat Anda berlari, bersepeda atau berjalan di atas treadmill bukan hanya sistem pernapasan saja yang bekerja, jantung Anda pun ikut memompa.
Berdasarkan riset ditemukan fakta menarik jika mereka yang melakukan HIIT secara rutin selama 10 pekan mempunyai jantung lebih sehat daripada yang tidak mencobanya.
Itulah sedikit gambaran yang bisa kami jelaskan tentang HIIT untuk Anda. HIIT sama seperti metode latihan lainnya memiliki berbagai gerakan dan manfaat untuk tubuh.
Kunci keberhasilan latihan ini terletak pada jenis gerakan HIIT yang Anda pilih. Lakukan variasi gerakan high intensity interval training.
Ini bisa menjadi solusi mengatasi bosan berolahraga juga baik untuk kesehatan tubuh Anda. Bila beruntung, Anda mungkin akan mendapatkan teman baru ketika mencoba program ini.
Panduan Membuat Home Gym
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!
The Blog
Kumpulan artikel fitness, kebugaran, dan tips.
Baca Semua artikelArtikel
Olahraga Kardio untuk Diet Anda
Artikel
Olahraga Melatih dan Mengencangkan Otot Perut
Artikel
Begini Manfaat Latihan Barbell Yang Perlu Kamu Ketahui
Artikel Peralatan Gym
Harga Alat Gym Rumahan Terbaik
Artikel
Olahraga Aman untuk Penderita Diabetes
Artikel
Mengetahui Cara Angkat Barbel yang Baik dan Benar
Gym Projects
CrossFit Wanderlust Bali
Artikel Strength Exercises
Squat yang Benar untuk Wanita