Artikel
Inilah Tujuan Pemanasan Sebelum Olahraga
Tujuan pemanasan sebelum olahraga ada banyak dan cukup penting untuk dibiasakan. Pemanasan terdiri dari beberapa gerakan seperti peregangan paha, memutar kepala hingga memutar bahu.
Selain menjadi bagian ekstra, manfaat pemanasan dalam olahraga juga sangat bervariasi bukan sekedar pencegah cedera.
Ironisnya, masih banyak orang yang menggampangkan pemanasan bahkan memilih untuk tidak melakukannya.
Padahal manfaat pemanasan sangat banyak dan tidak hanya dirasakan saat berolahraga saja.
Pentingnya Pemanasan Sebelum Olahraga
Mengabaikan pemanasan sebelum olahraga sama saja seperti menghilangkan kepedulian Anda terhadap kenyamanan dan keamanan berolahraga.
Bayangkan risiko yang terjadi ketika berturut-turut menghindari pemanasan ketika berolahraga?
Salah satu alasan orang malas melakukan pemanasan sebenarnya bukan karena durasinya yang lama melainkan ketidaktahuan gerakan pemanasan yang baik dan benar.
Nyatanya, pelajaran tentang pemanasan olahraga telah diberikan sejak kita duduk di bangku sekolah.
Pun Anda masih bisa mendapatkan informasi dan contoh gerakannya dari berbagai sumber seperti website atau channel YouTube.
Rasanya kurang bijaksana jika menyepelekan pemanasan karena malas mencari sumber informasi atau melakukannya.
Tujuan Pemanasan
Tahukah Anda apa saja tujuan pemanasan sebelum olahraga sehingga kegiatan ini dianjurkan oleh para ahli?
Sedikitnya terdapat tiga tujuan yang melatarbelakangi kegiatan tersebut meliputi:
-
Tujuan Pemanasan Sebelum Olahraga untuk Mempersiapkan Otot
Olahraga bukanlah latihan fisik biasa. Satu gerakan olahraga saja bisa merangsang kontraksi pada beberapa otot tubuh.
Berolahraga tanpa pemanasan dikhawatirkan dapat membuat tubuh terkejut karena tidak berada dalam kondisi siap.
Jangan heran jika Anda menemukan banyak orang yang mengeluh nyeri setelah berlari karena tidak melakukan pemanasan.
Idealnya, seseorang harus melakukan pemanasan sekitar 10-15 menit.
-
Tujuan Pemanasan Sebelum Olahraga untuk Menambah Performa
Pemanasan sebelum olahraga juga baik untuk meningkatkan performa olahraga terlepas dari cabang olahraga apa yang Anda lakukan.
Bila biasanya Anda hanya mampu bertahan olahraga selama 10 menit maka setelah pemanasan durasinya menjadi lebih lama.
Kondisi Ini terjadi karena sistem aliran darah yang lancar pasca pemanasan.
Di saat aliran darah lancar, tubuh menjadi lebih rileks. Otot tubuh Anda pun bekerja sesuai porsinya.
-
Tujuan Pemanasan Sebelum Olahraga untuk Persiapan Mental
Banyak orang yang malas berolahraga terlalu lama karena mental yang belum siap.
Demi menghindari kondisi tersebut dan membuat pikiran menjadi lebih tenang, lakukanlah pemanasan dalam olahraga.
Gerakan pemanasan konon dapat membantu memperlancar sirkulasi darah menuju otak.
Ketika mental berada dalam kondisi yang bagus, maka Anda tidak akan sungkan atau malas untuk melakukan berbagai gerakan workout.
Mental Anda juga tidak akan takut untuk melaksanakan olahraga kembali di kemudian hari.
Baca juga: Cara Pemanasan Sebelum Olahraga
Manfaat Pemanasan dalam Olahraga
Usai mengetahui berbagai tujuan pemanasan, masihkah Anda enggan untuk melakukannya?
Jika tidak ingin menyita terlalu banyak waktu Anda bisa melakukan olahraga di rumah sehingga alokasi waktu di perjalanan bisa digunakan untuk pemanasan.
Selengkapnya mengenai manfaat pemanasan simak berikut ini:
-
Membantu Menjaga Stamina Ketika Olahraga
Pemanasan bukanlah gerakan asal-asalan karena dalam setiap gerakan mengandung manfaat dan fungsi tertentu.
Tahukah Anda jika pemanasan berdampak besar terhadap stamina tubuh ketika olahraga?
Gerakan pemanasan membantu tubuh melancarkan peredaran darah sekaligus meningkatkan suplai oksigen dalam tubuh.
Alhasil, tubuh akan menjadi lebih kuat dan tidak mudah lelah saat berolahraga.
-
Membantu Perbaiki Postur Tubuh
Pentingnya pemanasan sebelum olahraga karena ragam manfaatnya yang sangat baik untuk tubuh.
Salah satu manfaat pemanasan adalah memperbaiki postur tubuh akibat aktivitas sehari-hari contohnya bekerja di depan komputer.
Anda yang sejak awal memang memiliki keluhan ini, sebaiknya melakukan pemanasan sebelum olahraga sejak sekarang.
Bukankah lebih baik terlambat daripada mengabaikannya sama sekali?
-
Baik Untuk Tingkatkan Kelenturan Tubuh
Olahraga tidak hanya identik untuk melatih kekuatan atau kecepatan saja.
Buktinya banyak gerakan atau olahraga yang fokus untuk menjaga fleksibilitas tubuh. Contoh olahraga kelenturan yang paling populer adalah yoga.
Meskipun yoga bukan termasuk latihan kelas berat seperti angkat beban Anda, tapi masih tetap harus melakukan pemanasan.
Lalu, apa tujuan pemanasan sebelum olahraga ini? Pemanasan sebelum yoga akan membantu menambah kelenturan tubuh cocok baik untuk level pemula hingga expert.
-
Menghindari Cedera Saat Olahraga
Cedera atau kram otot saat berolahraga merupakan hal yang biasa dan umumnya terjadi jika Anda tidak melakukan gerakan pemanasan.
Demi menghindari cedera otot ringan atau berat lakukan pemanasan dengan baik dan benar tiap kali olahraga.
Bayangkan betapa sakitnya ketika Anda mengalami otot kram atau otot robek?
Bukannya mendapatkan manfaat berolahraga Anda justru harus rehat sejenak dari berbagai aktivitas karena cedera.
-
Melancarkan Peredaran Darah Menuju Otot
Mengalami nyeri otot setelah latihan angkat beban bisa jadi salah satu efek samping karena Anda tidak pemanasan dalam olahraga.
Meskipun kesannya sepele, pemanasan membantu melancarkan peredaran darah ke otot dengan sangat signifikan.
Konon, pemanasan yang Anda lakukan juga bisa menjadi terapi pengobatan alami setelah otot didorong untuk berkontraksi selama latihan. Jadi, jangan enggan lakukan pemanasan ya.
Cek juga: X5 Functional Trainer
-
Mengurangi Resiko Nyeri Pada Punggung dan Kepala
Sakit punggung dan sakit kepala bisa dialami oleh siapa saja terutama mereka yang kurang istirahat dan tidak menjaga pola makan dengan baik.
Pemanasan yang benar dapat membuat otak dan punggung menjadi lebih rileks. Gerakan pemanasan juga sangat sederhana sehingga tidak menyakiti bagian tubuh tertentu.
-
Merawat Sendi dan Tulang
Manfaat pemanasan dalam olahraga konon juga berhubungan dengan menjaga kesehatan sendi dan tulang.
Beberapa gerakan pemanasan yang Anda lakukan membantu tubuh melumasi persendian, sehingga Anda bisa bergerak lebih fleksibel saat olahraga maupun beraktivitas.
Jadi selain rutin mengkonsumsi susu yang bagus untuk tulang, cukupkan juga makanan yang kaya akan zat besi.
Anda bisa mengkombinasikan pemanasan dilanjutkan dengan olahraga guna merawat tulang dan sendi agar tetap sehat di masa tua.
-
Memberikan Suplai Nutrisi yang Dibutuhkan Otot
Sedikitnya sosialisasi pemanasan membuat banyak orang tidak mengetahui manfaat di balik kegiatan ini.
Padahal manfaat pemanasan sebelum olahraga sangat banyak termasuk menambah suplai nutrisi ke otot.
Adanya nutrisi yang mencukupi pada otot secara tidak langsung membantu tubuh terhindar dari cedera otot saat olahraga.
Walau singkat biasakanlah untuk melakukan sejumlah gerakan pemanasan sebelum olahraga atau angkat beban.
-
Menjaga Kestabilan Detak Jantung
Manfaat lain pemanasan sebelum olahraga adalah menjaga irama detak jantung Anda.
Jantung merupakan organ tubuh yang paling terpengaruh ketika seseorang berolahraga.
Olahraga tanpa pemanasan meningkatkan resiko debaran jantung berlebih hal yang sebenarnya masih bisa Anda hindari.
Tahukah Anda jika berlari dalam kecepatan tinggi menggunakan mesin treadmill tanpa pemanasan bisa mengganggu kesehatan jantung? Gangguan tersebut bahkan Anda peroleh 15 detik pasca berlari.
Cek juga: Freeform F20 Treadmill
-
Membantu Mengelola Pernapasan
Selain jantung ada organ tubuh lain yang juga terpengaruh sangat besar ketika Anda olahraga yakni paru-paru.
Ketika tubuh Anda bergerak, paru-paru akan mengeluarkan karbondioksida dan menghirup oksigen dalam intensitas waktu lebih cepat.
Mereka yang tidak melakukan pemanasan sebelum olahraga beresiko tinggi mengalami sesak napas.
Selain mempelajari teknik pernapasan ketika berolahraga, silakan Anda pahami juga seluruh gerakan pemanasan yang direkomendasikan.
Gerakan pemanasan yang Anda lakukan harus imbang antara tubuh bagian atas dan tubuh bagian bawah.
Menjaga tubuh tetap sehat dengan olahraga merupakan keputusan yang tepat apalagi jika Anda mengimbanginya dengan pola makan yang sehat dan tidur cukup.
Sebelum berolahraga biasakan untuk mempersiapkan tubuh dan mental Anda dengan melakukan pemanasan.
Gerakan pemanasan tidak serumit gerakan olahraga inti. Anda bahkan bisa mempelajarinya dalam waktu singkat.
Biasakan lakukan pemanasan sebelum melakukan berbagai latihan atau olahraga bukan hanya untuk menyiapkan otot tapi juga menerima sejumlah manfaat pemanasan dalam olahraga.
Panduan Membuat Home Gym
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!
The Blog
Kumpulan artikel fitness, kebugaran, dan tips.
Baca Semua artikelArtikel
Panduan dan Cara Latihan Pull Up untuk Pemula
Artikel
Pola Makan Fitness untuk Nutrisi Otot
Artikel Strength Exercises
Lateral Pulldown: Manfaat dan Cara Latihannya
Artikel
12 Makanan untuk Penambah Massa Otot
Artikel Home Gym
Home Gym Terbaik, Nomor 3 Menarik!
Artikel
Apa Itu High Intensity Interval Training?
Must Read
Bagaimana Cara Memilih Value Terbaik dari Power Rack/Squat Stand
Artikel
Latihan Dumbbell Untuk Pemula yang Benar