Artikel
Manfaat Angkat Barbel untuk Otot Anda
Angkat barbel merupakan salah satu olahraga yang bisa dilakukan secara mandiri di rumah, pun secara khusus di pusat kebugaran. Banyak yang menjadikannya sebagai pilihan latihan rutin, karena ada beragam manfaat angkat barbel dan gampang untuk dikerjakan.
Kendati sudah lumrah dilakukan sehari-hari, ternyata masih banyak yang belum mengetahui apa saja manfaat angkat beban bagi kesehatan.
Manfaat Angkat Barbel bagi Tubuh
Latihan angkat barbel terdiri dari gerakan-gerakan sederhana yang dibantu dengan penambahan beban. Tujuannya adalah untuk melatih tubuh, dalam rangka meningkatkan massa dan ketahanan otot.
Berikut adalah ragam manfaat angkat barbel untuk kebugaran tubuh.
-
Manfaat angkat barbel untuk mencegah keropos tulang
Keropos tulang atau osteoporosis merupakan penyakit yang ditimbulkan karena menurunkan kepadatan tulang. Ini bisa terjadi karena pengaruh rendahnya konsumsi kalsium, hingga lemahnya kekuatan otot karena tak dilatih dengan tepat.
Jika sebelumnya osteoporosis identik dialami oleh orang-orang berusia lanjut, maka saat ini Anda harus mulai waspada. Sebab ternyata gejala kerapuhan tulang sudah dimulai sejak usia yang muda.
Angkat barbel merupakan salah satu jenis olahraga yang mencakup latihan otot dan tulang. Membiasakan latihan beban secara berkala dan tepat ternyata terbukti mampu menjaga kepadatan tulang, sekaligus menghindarkannya dari kerapuhan.
-
Manfaat angkat barbel untuk meningkatkan ketahanan tubuh
Pernahkah Anda menyadari, saat baru memulai mencoba olahraga badan akan terasa sangat cepat lelah? Baru melakukan pemanasan sebentar, rasanya sudah ngos-ngosan dan tak mampu melakukan repetisi dalam jumlah banyak.
Namun seiring bertambahnya jam olahraga, ternyata kelelahan Anda semakin berkurang, dan repetisi gerakannya bisa terus ditingkatkan.
Cek juga produk terbaru: Magnus Soviet Wod Barbell
Nah, inilah yang dimaksudkan dengan bertambahnya ketahanan tubuh. Yaitu ketika tubuh dapat melakukan gerakan dan aktifitas dengan kuantitas yang lebih tinggi, tanpa merasa kelelahan.
Manfaat mengangkat beban dengan rutin mampu membantu membentuk kekuatan tubuh, dengan cara membantu latihan kardio dan peningkatan massa otot.
-
Manfaat angkat beban bisa melatih kemampuan olahraga
Pernahkah Anda mencoba berolahraga santai, namun ternyata mengalami keseleo? Atau mungkin Anda mencoba gerakan-gerakan olahraga baru, namun ternyata tubuh belum terbiasa, sehingga mengakibatkan terjatuh dan oleng?
Dua gejala ini dapat menjadi petunjuk tentang rendahnya kemampuan tubuh Anda dalam melakukan olahraga.
Singkatnya, dapat dikatakan bahwa badan yang tak terbiasa melakukan olahraga memiliki resiko cedera yang lebih tinggi dibandingkan dengan tubuh yang sudah terbiasa melakukan latihan rutin.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menghindarinya adalah dengan rutin melakukan latihan angkat beban.
Tujuannya adalah perlahan-lahan melatih tubuh untuk bergerak dan menopang beban.
Nantinya, dua hal ini akan memberikan efek baik bagi tubuh, dengan sensasi yang terasa nyaman saat bergerak dan berolahraga.
Sehingga tubuh tak gampang mengalami cidera saat berada dalam aktifitas yang intensitasnya berbeda.
-
Manfaat angkat beban dapat menyehatkan jantung
Apakah kesehatan jantung ada kaitannya dengan kapasitas tubuh dalam berolahraga? Jawabannya adalah iya.
Kesehatan jantung dapat dipengaruhi oleh beberapa hal. Pertama, kadar kolesterol atau lemak jahat dalam tubuh.
Kedua, tekanan darah, dan yang ketiga adalah tingkat kelancaran sirkulasi darah yang dipompa ke seluruh tubuh.
Selain dengan konsumsi makanan yang sehat dan pola hidup yang tepat, ketiga aspek ini mampu dibantu peningkatannya dengan melakukan olahraga yang rutin, salah satunya dengan mengangkat beban barbel.
Karena itu, tak mengherankan jika manfaat angkat barbel menjadikan Anda merasa lebih bugar, badan lebih ringan, dan lebih berenergi untuk menjalankan kegiatan setiap hari.
-
Mencegah terjadinya cidera tulang
Manfaat ini ada kaitannya dengan penjelasan kerapuhan tulang sebelumnya.
Ternyata selain menjauhkan diri dari gejala osteoporosis, manfaat angkat beban yang teratur juga mampu meningkatkan kekuatan tulang sehingga tak gampang cidera.
Hal ini termasuk cidera dalam bentuk tulang retak dan patah.
Namun perlu diperhatikan, olahraga mengangkat beban bukan hanya dinilai dari seberapa berat beban yang bisa dipikul. Melainkan seberapa pas beban tersebut dengan konsisi tubuh.
Karena itu, usahakan menaikkan berat barbel secara bertahap, dan jangan dipaksa dengan bobot yang berlebihan ketika baru memulai.
-
Meningkatkan pembakaran kalori
Dalam olahraga, terdapat efek yang dinamakan sebagai afterburn. Yaitu kondisi dimana tubuh bereaksi terhadap gerakan dan beban yang diterima selama berolahraga, dengan cara membakar lemak dan kalori yang tertimbun dalam tubuh.
Efek pembakaran ini bisa diterima dengan baik dari kegiatan angkat beban yang teratur.
Baca juga: Cara Memilih Barbel yang Benar
Gerakan angkat beban bukan hanya terfokus pada tubuh bagian atas saja, melainkan memberikan efek signifikan juga pada ketahanan otot di tubuh bagian bawah.Karena itu pembakaran kalori akan terjadi secara merata, di seluruh bagian tubuh.
-
Mengatasi nyeri sendi
Nyeri di bagian persendian merupakan salah satu permasalahan yang bisa menghambat aktifitas sehari-hari.
Penyakit ini bisa dikondisikan dengan mengonsumsi obat yang tepat, dan dibantu dengan olahraga angkat beban yang teratur.
Manfaat angkat barbel adalah untuk melatih bagian otot dan sendi Anda, sehingga tidak kaku dalam bergerak.
Selain itu, olahraga angkat beban juga mampu meningkatkan kekuatan tulang dan otot, sehingga bisa mengatasi nyeri persendian.
Sebagai catatan, awali olahraga angkat beban dengan pemanasan selama 5 hingga 10 menit terlebih dulu.
Tujuannya adalah untuk menyiapkan otot dan persendian anda untuk melakukan kegiatan baru. Selain itu, usahakan memilih beban dengan bobot rendah, agar tidak memberikan beban yang berlebihan terhadap persendian.
-
Menjaga kadar gula darah
Tahukah Anda bahwa dalam badan manusia terdapat pasukan yang disebut sebagai otot putih?
Otot putih ini dikembangkan dengan cara melakukan olahraga angkat beban yang teratur. Perannya untuk tubuh sangat penting, sebab berkaitan erat dengan kadar gula darah dalam tubuh.
Dalam melakukan tugasnya, otot putih ini perlu energi dari gula darah. Karena itu, makin bagus perkembangan otot putih, maka kapasitas gula darah dalam tubuh juga akan menjadi makin bagus.
Baca juga: Mengetahui Cara Angkat Barbel yang Baik dan BenarItulah sebabnya Anda disarankan untuk melakukan latihan agkat beban secara serius, dalam rangka menjaga kualitas gula darah.
Itulah bahasan mengenai manfaat angkat beban untuk otot dan tubuh. Olahraga yang sederhana, gampang dikerjakan, namun memiliki manfaat yang luar biasa bagi kebugaran otot dan tubuh.
Panduan Membuat Home Gym
Ingin tahu lebih lanjut bagaimana membangun sebuah HOME GYM di rumah Anda, simak panduan berikut!
The Blog
Kumpulan artikel fitness, kebugaran, dan tips.
Baca Semua artikelArtikel
8 Cara Memperbaiki Postur Tubuh yang Aman
Artikel
Macam-macam Alat Fitness untuk Gym
Artikel
Cara Memilih Alat ‘Main Course’ untuk Home Gym Anda!
Artikel
Tips Melatih Otot Lengan yang Aman
Artikel Home Gym
Jual Home Gym Equipment Terbaik
Must Read
Mengapa Banyak Orang Yang Menjual Alat Fitness Kembali?
Artikel
Gerakan Dasar untuk Latihan Boxing
Artikel
Latihan Otot Punggung untuk Pemula